Jawaban Wenny Ariani saat Dituding Pansos Lewat Rezky Aditya: Saya Hanya Perlu Pengakuannya

Viploda.net | Tanggapan Wenny Ariani setelah dituding panjat sosial atau pansos lewat Rezky Aditya. Mengaku miliki anak dari aktor Rezky Aditya, Wenny Ariani langsung jadi bahan bully di media sosial. Meski begitu, dengan santai ia memberikan respons dan membantah isu dirinya ingin pansos.

Lantaran saat anak perempuannya, Kekey masih kecil, karier Rezky Aditya sedang naik daun. Bahkan kala itu nama suami Citra Kirana ini meraih penghargaan sebagai aktor terfavorit. Namun sekarang, karier Rezky Aditya bisa disebut tidak secemerlang beberapa tahun lalu.

"Gini, sebetulnya waktu Kekey umur 1,5 tahun sampai 2 tahun, mungkin Rezky lagi bagus bagusnya kariernya." "Justru sekarang tidak ada," ucap Wenny Ariani dikutip dari YouTube KH Infotainment Senin, (9/8/2021). Sehingga, Wenny Ariani menepis tudingan soal pansos popularitas ke Rezky Aditya.

Selain itu, ia menegaskan bukan seorang publik figur. Perempuan 39 tahun ini hanya ingin memperjuangkan pengakuan Rezky Aditya soal anaknya. "Kalau pansos saya ini bukan publik figur jadi saya rasa tidak perlu mendompleng juga sih."

"Saya hanya perlu pengakuan dari beliau terhadap status anak saya," bebernya. Disinggung soal adanya kemungkinan terburuk, Wenny Ariani mengatakan sudah siap menerima. Bagaimanapun juga, kini ia bersama sang kuasa hukum telah memperjuangkan hak anaknya.

Meskipun Wenny Ariani harus mengubur rasa malu karena mengumbar kesalahannya di masa lalu. "Karena one day anak saya akan melihat bahwa ibunya sudah berjuang sampai di titik ini." "Dan apapun keputusannya, saya berjuang maksimal sama kuasa hukum saya," tandas Wenny Ariani.

Wenny Ariani turut menceritakan momen kebersamaan Rezky Aditya dan sang putri yang sempat terjadi. Di mana kala itu, anak perempuannya disebut masih berusia 1,5 tahun hingga 2 tahun. Aktor 36 tahun ini masih sering berkomunikasi dan bertemu dengan Wenny Ariani serta Kekey.

Bahkan dalam kesempatan itu, sang aktor suka mengajak sang anak bepergian. Mulai dari ke rumahnya, pergi ke pusat perbelanjaan, hingga dibawa ke lokasi syuting. "Waktu Kekey umur sekitar 1,5 tahun sampai 2 tahun sering komunikasi."

"Sering, dia minta izin untuk bawa Kekey ke rumahnya, ke lokasi syuting, atau nge mall," kata Wenny Ariani. Namun setelah usia Kekey 2 tahun lebih, Rezky Aditya tak lagi menemui anak kandungnya. "Tapi waktu sudah lewat 2 tahun, sudah nggak pernah lagi."

"Nggak pernah lagi pihak dari Rezky mencoba menghubungi saya sekadar menanyakan anaknya," tuturnya. Wenny Ariani turut menegaskan memang sudah lama tidak berkomunikasi dengan suami Citra Kirana itu. Hanya sang kuasa hukum yang masih sering berkontak dengan pihak Rezky Aditya.

Dalam komunikasi itu, kuasa hukum Wenny Ariani, Ferry Aswan meminta secara baik baik untuk bisa bertemu. "Sebelum mencuat terakhir ketemu sudah lama sekali, beberapa tahun yang lalu dan tidak pernah ada kontak." "Paling dari kuasa hukum saya yang secara kekeluargaan pernah minta ketemu," terang Wenny Ariani.

Ferry Aswan lantas membenarkan ucapan sang klien soal komunikasi dengan pihak Rezky Aditya. Tak sampai di situ, ia juga sudah beberapa kali mengirim surat sebelum kabar ini menjadi perhatian publik. Kendati demikian, pihak Rezky Aditya tidak memberikan respons sama sekali.

"Saya dari awal selalu mencoba untuk secara kekeluargaan, jauh sebelum media tahu." "Tapi ya responsnya kurang atau tidak ada," jelas Ferry Aswan. Artikel ini merupakan bagian dari KG Media. Ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.

Comments

Popular posts from this blog

Pertolongan Pertama pada Orang yang Pingsan

10 Rekomendasi Film Tentang Kapal Selam Terbaik Sepanjang Masa

Tata Cara Sholat Tahajud, Dilengkapi Niat dan Doa setelah Sholat Tahajud, Tulisan Arab dan Latinnya